Kamis, 29 April 2010

Percaya Diri dengan Busana Seksi


Berlibur ke dataran rendah semacam pantai tentu lebih nyaman jika mengenakan busana terbuka seperti hot pants, tank top, atau sleeveless shirt. Tapi bagaimana jika kulit tubuh sedang bermasalah?

Jerawat di punggung, bahu, dada, serta bulu-bulu kaki atau ketiak memang membuat para wanita sering kehilangan rasa percaya diri untuk mengenakan busana terbuka. Gangguan itu membuat mereka merasa tak sempurna memamerkan keseksian kulitnya. Simak tips berikut untuk mencari solusinya.

1. Acne Body Beat

Jangan biarkan timbulnya letusan jerawat pada punggung, bahu, dada, atau bokong memaksa Anda berpakaian tertutup di tepi pantai. Selain menambah gerah, busana tertutup juga membuat Anda tidak merasa nyaman dan relaks.

Untuk mengatasinya, cobalah membersihkan daerah kulit bermasalah dengan sabun antiacne yang mengandung asam salisilat beberapa waktu sebelum berlibur. Biarkan pembersih meresap di kulit selama beberapa menit sebelum membilasnya. Cuci dan bilas hingga busa hilang. Jika jerawat sudah timbul, segera olesi obat jerawat.

2. Hair Removal

Sepasang kaki dan ketiak yang halus tanpa bulu merupakan syarat sempurna bagi wanita yang berencana mengenakan busana terbuka saat berlibur. Jadi lakukan pencukuran atau hair removal sehari menjelang berlibur.

Lakukan pencukuran setelah mandi dengan air panas untuk mendapat hasil maksimal. Gunakan pisau cukur yang memiliki kemampuan cukur halus. Selanjutnya, basuh dengan scrub lembut agar mendapatkan hasil akhir yang halus dan lembut. Gunakan krim pelembab setelahnya.

Jika ingin hasil yang lebih sempurna dan tahan lama, pertimbangkan penggunaan produk waxing yang mampu mengangkat bulu hingga ke akar. Waxing bisa dilakukan sendiri di rumah atau salon.

3. Pelembab kulit tubuh

Gunakan pelembab tubuh setiap hari untuk menjaga elastisitas kulit dan memunculkan sinarnya. Oleskan pelembab ke beberapa bagian kulit seperti lutut, siku, dan pergelangan lebih sering untuk memastikan kulit kering di daerah ini tidak berubah terlalu gelap.

0 komentar:

Posting Komentar